null

MEKANISME, JADWAL, DAN HADIAH LELANG REJEKI BNI #GAPAKENANTI


2022-11-29 11:11

  1. Jadwal Lelang lihat di sini.


  2. Mekanisme LELANG REJEKI BNI #GAPAKENANTI: 
  1. Lelang BNI POIN+ akan berlangsung selama periode November 2022 - April 2023 dengan waktu tepatnya dapat dilihat melalui media publikasi resmi BNI.
  2. Nasabah wajib memiliki 10 POIN+ untuk mendapatkan 1 kesempatan melakukan penawaran harga.
  3. Nasabah boleh melakukan penawaran harga berulang kali selama Lelang berlangsung.
  4. Nilai Bid (penawaran harga) berlaku kelipatan Rp 50.000,-.
    Contoh : Nilai Bid sebelumnya : Rp 1.000.000,- maka Nilai Bid selanjutnya adalah Rp 1.050.000,-, Rp 1.100.000,- dst.
  5. Nilai Bid Maksimal adalah Rp 200.000,-
    Contoh : Nilai Bid sebelumnya : Rp 3.000.000,- maka Nilai Bid maksimal yang bisa diajukan selanjutnya adalah Rp 3.200.000,- dst.
  6. Metode pembayaran penawaran / Bid Lelang BNI POIN+ adalah combine payment yaitu dapat dibayarkan dengan Kartu Debit BNI, Kartu Kredit BNI ataupun VA BNI.
  7. Setelah pembayaran berhasil, Nasabah akan mendapatkan kode booking.
  8. BNI POIN+ yang dipakai setiap Bid akan hangus dan tidak dapat dikembalikan.
  9. Hanya ada 1 Pemenang untuk 1 (satu) produk Lelang.
  10. Keputusan pemenang berdasarkan penawaran tertinggi dan tidak dapat diganggu gugat.
  11. Pemenang Lelang BNI POIN+ akan dihubungi oleh tim Vendor.
  12. Pemenang wajib menyelesaikan pembayaran dalam waktu maksimal 30 menit sejak dikonfirmasi oleh tim Vendor. Jika pemenang tidak menyelesaikan pembayaran dalam waktu 30 menit, maka pemenang akan dialihkan ke penawar tertinggi kedua sesi Lelang BNI POIN+ tersebut dan begitu seterusnya.
  13. Nilai penawaran tertinggi yang di menangkan belum termasuk ongkos kirim yang ditanggung pemenang Lelang BNI POIN+.
  14. Untuk setiap hadiah, sebelum hadiah dikirimkan kepada Nasabah, Nasabah wajib mengirimkan testimoni (ketentuan testimoni akan dikonfirmasi ketika pengumuman pemenang).
  15. Dalam hal ini, BNI sebagai pemilik program Lelang BNI POIN+; dan PT Gift Management Indonesia (Giift) bekerjasama dengan PT Dinomarket (Dinomarket.com) sebagai pelaksana Games BNI POIN+.
  16. Pemenang Lelang akan dihubungi untuk klaim produk/barang yang dimenangkan, jika pemenang Lelang tidak dapat dihubungi dan menyelesaikan transaksi dalam waktu 30 menit, maka pemenang Lelang akan dialihkan ke penawar tertinggi kedua pada Lelang BNI POIN+ tersebut dan begitu seterusnya.
  17. Pemenang Lelang wajib menyelesaikan pembayaran dalam waktu maksimal 30 menit sejak dikonfirmasi oleh tim Dinomarket.com yang bekerjasama dengan BNI.
  18. SLA Retur Produk :
    • Nasabah yang telah menerima produk dan menemukan kerusakan, maka di hari yang sama (1x24jam) harus melaporkan ke pihak Vendor perihal kerusakan tersebut sehingga memenuhi syarat untuk diganti produk yang baru.
    • Produk yang rusak langsung dikirimkan ke Vendor setelah melaporkan perihal kerusakan tersebut.
    • Produk pengganti baru akan dikirimkan maksimal 7 hari kerja setelah produk lama yang rusak telah diterima kembali.
  19. Ukuran, Warna dan Tipe Produk tidak mengikat. Barang yang dikirim sesuai dengan ketersediaan stok
  20. Hadiah Lelang berupa produk iPhone14 Series akan dikirimkan setelah tanggal 30 November 2022

 

Info lebih lanjut hubungi BNI Call 1500046

BNI Experience Team

BNI Experience is your everyday life companion that makes your life easier! It allows you to find nearest ATM and Branch for fulfilling your financial service needs. You won't missed any benefit as BNI customer because it also let you know many promotions and discount from BNI merchants. Enjoy your life experience with BNI experience!

Bagikan: